post image
KOMENTAR
MBC. Partai Golkar sudah teruji dalam berdemokrasi, sehingga tidak ada perpecahan. Dan bila Golkar menang pemilu, berarti caleg Golkar benar-benar bekerja dan merebut hati rakyat.

Hal itu dikatakan Ketua Umum Golkar, Aburizal Bakrie, dalam acara Halal Bihalal Keluarga Besar  Sentral Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia (SOKSI) di Jakarta Kamis, (13/9/2013).

Dalam kesempatan ini, Aburizal mengakui sebagai ormas yang melahirkan Partai Golkar, SOKSI yang paling banyak melakukan kegiatan kemasyarakatan. Jadi, tidak salah kalau dibilang SOKSI salah satu ormas yang paling aktif.

Aburizal merasa miris melihat kondisi bangsa saat ini, sebagaimana sering diberitakan media massa. Dan memang, kondisi bangsa sekarang sedang sakit, sehingga banyak peristiwa yang sudah keluar dari koridor.

"Karena itu, Partai Golkar harus memenangkan pemilu sehingga bisa mengubah bangsa ini. Sebab, meraih kekuasaan itu hanya sasaran antara, tapi tujuannya untuk mensejahterakan masyarakat," kata dia sebagaimana disiarkan Rakyat Merdeka Online.

Sementara itu, Ketua Umum SOKSI, Ade Komarudin menginstruksikan 171 kader SOKSI yang menjadi  calon legisatif (caleg) untuk blusukan ke rakyat dalam  rangka pemenangan dirinya, pemenangan partai dan pemenangan capres Aburizal Bakrie (ARB).

Dan hingga kini, kader SOKSI tetap konsisten bekerja dan melakukan konsolidasi serta  pelantikan satgas pemenangan  ARB mulai provinsi hingga kabupaten/kota.

"Prinsipnya SOKSI bertekas untuk terus bekerja, sesuai semboyan maju terus pantang mundur. SOKSI setuju untuk melakukan evaluasi, tapi dalam rangka perbaikan cara pemenangan agar apa yang dilakukan kedepan lebih efektif. Yang jelas, evaluasi bukan untuk menganulir keputusan yang sudah ditetapkan." ujarnya. [ded]

Ganjar Pranowo Dilaporkan ke KPK, Apakah Prediksi Fahri Hamzah Terbukti?

Sebelumnya

Apple Kembali Alami Kenaikan Pendapatan, Kecuali di China Raya

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa