post image
KOMENTAR

Kawasan Wisata Bukit Lawang di Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, juga kebanjiran kunjungan wisatawan lokal yang memanfaatkan libur lebaran untuk berwisata bersama keluarga, Kamis (31/7/2014). Wisatawan lokal tersebut berasal dari sejumlah daerah seperti Medan, Deli Serdang dan Binjai yang berjara puluhan kilometer dari lokasi wisata tersebut.

"Kan masih liburan jadi masih banyak waktu untuk berwisata," kata Santi, salah seorang pengunjung asal Medan.

Banyaknya pengunjung ini langsung dimanfaatkan oleh sejumlah pengelola lahan parkir di kawasan tersebut. Tarif parkir untuk setiap kendaraan meningkat drastis dibandingkan hari biasanya. Untuk tarif parkir mobil dipator Rp 10 ribu sedangkan sepeda motor Rp 7 ribu. Namun hal tersebut tidak mengurungkan niat para pengunjung untuk berlibur di kawasan tersebut.

"Wajarlah bang, karena hari raya makanya dinaikkan," kata seorang tukang parkir Irfan.

Lokasi wisata seperti bukit lawang memang menjadi salah satu lokasi wisata favorit di Sumatera Utara. Bukan hanya pada hari libur, pada hari biasa atau akhir pekan, tempat ini selalu dikunjungi oleh warga yang ingin menikmati kesegaran alam bukit lawang.[rgu]

LPM dan FKM USU Gelar Edukasi Kesahatan dan Pemberian Paket Covid 19

Sebelumnya

Akhyar: Pagi Tadi Satu Orang Meninggal Lagi

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa