post image
KOMENTAR
Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Cabang Kota Medan akan memberikan bantuan berupa dua unit becak untuk menyiram taman-taman yang ada di Kota Medan. Bantuan ini diberikan dalam rangka mendukung program Medan Berhias (bersih, hijau, asri dan sehat) yang saat ini tengah digalakkan Pemko Medan.

Demikian terungkap ketika Walikota Medan Dzulmi Eldin didampingi SKPD saat menerima kunjungan Kepala Cabang BPJS Ketenagakerjaan Satria Dharma di Balai Kota Medan, Selasa (16/9/2014). Selain memberikan bantuan becak penyiram air, BPJS Ketenagakerjaan juga akan memberikan santuan kepada tiga korban yang tewas akibat kecelakaan kerja.

"Bantuan becak penyiram taman ini kita lakukan untuk mendukung dan mensukseskan program Medan berhias. Dengan bantuan yang kita berikan ini semoga dapat membantu Pemko Medan dalam mewujudkan Kota Medan menjadi kota yang hijau dan asri," kata Satria Dharma didampingi beberapa stafnya.

Direncanakan bantuan itu akan dilaksanakan besok, disela-sela upacara Hari kesadaran Nasional di halaman Balai Kota Medan, Rabu (17/9/2014). Selain bantuan dua unit becak penyiram taman, BPJS Ketenagakerjaan juga akan memberikan santunan kepada tiga orang pekerja yang tewas akibat kecelakaan kerja, masing-masing santunan kepada dua keluarga ahli waris pekerja yang tewas di lokasi Podomoro City dan satu keluarga ahli waris almarhum tenaga honorer di Dinas Perhubungan Kota Medan dengan total bantuan Rp316 juta.

Sementara itu Walikota Medan Dzulmi Eldin sangat mendukung dan mengapresiasi bantuan yang diberikan BPJS ketenagakerjaan Kota Medan ini. Dia menilai bantuan itu sangat positif dalam mendukung program Berhias Pemko Medan. Sebab, program ini bisa terwujud dengan baik jika mendapat dukungan seluruh masyarakat maupun stakehoklder yang ada.

"Kita sangat mengapresiasi dan berterima kasih Kepada BPJS Ketenagakerjaan atas rencana pemberian bantuan becak penyiram taman ini. Saya berharap apa yang dilakukan BPJS Ketenagakerjaan ini dapat diikuti oleh stakeholder yang  lainnya, mari kita bersama-sama membangun kota yang kita cintai ini," ungkapnya seraya berharap agar BPJS Ketenagakerjaan terus memperhatikan para pekerja yang ada di Kota Medan.[rgu]

LPM dan FKM USU Gelar Edukasi Kesahatan dan Pemberian Paket Covid 19

Sebelumnya

Akhyar: Pagi Tadi Satu Orang Meninggal Lagi

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa