post image
KOMENTAR
Jelang bergulirnya kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia 2015, Tim Ayam Kinantan, PSMS Medan akan menggelar sejumlah laga uji coba.

Halini dikemukakan Pelatih PSMS Edy Syahputra, Minggu (1/2).

"Uji coba itu bukan untuk mencari menang atau kalah, tetapi lebih fokus melakukan evaluasi dan pembenahan tim sebelum melakoni pertandingan Divisi Utama yang sudah di ambang pintu," kata Edy.

Edi menjelaskan untuk tahap awal laga uji coba, dirinya akan memanaskan pasukan binaannya untuk menjajal kemampuan tim-tim asal Deliserdang, seperti Dragon FC di Stadion Teladan Medan, Rabu (4/2) mendatang.

Selain itu, laga juga akan digelar dengan bertandang ke markas Thamrin Graha Metropolitan (TGM) di lapangan Helvetia, Sabtu (6/2).

"Intinya, dua pertandingan uji coba tersebut lebih difokuskan untuk melakukan evaluasi, bila ada kekurangan dalam tim maka dilakukan pembenahan secepatnya," katanya seperti dilansir Antaranews, Minggu (1/2).

Menurut Edy, pertandingan uji coba ini akan menjadi ajang unjuk kemampuan para pemain serta kekompakan Ayam Kinantan dihadapan publik PSM di Medan atau di luar Medan.

"Pemusatan latihan pemain dilakukan, pertengahan Februari setelah PSMS melakukan launching. Pemusatan latihan agar pemain lebih konsentrasi lagi dan semakin matang untuk mempersiapkan diri dalam menghadapi lawan," katanya. [hta]

Juara Bertahan Liverpool Tersingkir Dari Liga Champion

Sebelumnya

Menang Tipis Dari KKBO Langkat United Jadi Modal PSMS Medan Jelang Laga Perdana Liga 2 Indonesia

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Olahraga