post image
KOMENTAR
Sejauh ini hanya dua pasangan bakal calon yang diisukan akan maju di Pilkada Medan 2015. Kedua pasangan tersebut yakni pasangan Dzulmi Eldin berpasangan dengan Akhyar Nasution serta pasangan Ramadhan Pohan berpasangan dengan Eddie Kusuma.

Pengamat Politik Universitas Sumatera Utara, Agus Suryadi mengatakan jika hingga penutupan pendaftaran bakal calon hanya 2 pasangan ini yang mendaftar maka dipastikan Medan akan mencetak sejarah Pilkada paling tidak menarik.

"Kita berharap ada pasangan calon lain, tapi kalau hanya dua pasangan ini saja yang resmi maju. Saya katakan inilah sejarahnya Pilkada Medan paling tidak menarik," katanya sesaat lalu, Senin (27/7/2015).

Agus menjelaskan, dilihat dari komposisi pasangan tersebut praktis hanya nama balon Incumben yang dianggap mumpuni untuk maju. Kekuatannya sebagai bakal calon incumben menurutnya belum tersaingi oleh bakal calon walikota Ramadhan Pohan.

"Meski namanya sudah berskala nasional, namun dia belum teruji di Medan. Apalagi orang juga banyak yang mengetahui track record Ramadhan Pohan dalam dunia politik," ungkapnya.

Diketahui hingga hari ini, hanya dua pasangan calon yang santer dikabarkan akan mendaftar ke KPU Medan. Hari ini kedua pasangan tersebut dikabarkan akan mendaftar untuk maju di Pilkada Medan 2015.[rgu] 

Penundaan Pelantikan Kepala Daerah di Kepulauan Nias akan Membuat Kepulauan Nias Semakin Mundur!

Sebelumnya

Maju di Pilkada Sumut, Sofyan Tan Pasti Punya Hitung-hitungan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga