post image
KOMENTAR
Masyarakat harus bersatu untuk mendukung pemerintah menyelesaikan persoalan ekonomi sebagai dampak langsung dari gejolak ekonomi global. Hal itu penting dilakukan guna mencegah terjadinya krisis ekonomi (krisis moneter) seperti tahun 1997-1998 lalu.

Demikian ajakan dari sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Bersatu dalam aksi damai yang berlangsung di Jakarta, Senin (31/8).

"Tunjukkan bahwa bangsa Indonesia adalah bangsa yang mencintai negaranya disaat krisis seperti ini. Abaikan perbedaan sikap dan pilihan saat Pilpres dulu, mari bahu membahu mencari solusi,” ujar korlap aksi, Opan Sifran.

Aktifis mahasiswa dari PMII ini menyatakan, dengan adanya dukungan tersebut diharapkan pemerintah segera mengambil langkah kongrit untuk menyelesaikan persoalan ekonomi yang terjadi saat ini. "Yang terpenting, dalam mengambil kebijakan , pemerintah melindungi rakyat dari hantaman krisis ekonomi,” sergahnya.

"Jangan termakan provokasi ajakan aksi unjuk rasa mengkritisi pemerintah, tapi ujung-ujungnya ada agenda politik tersembunyi dari kelompok politik yang tidak puas dengan pemerintah,” sambungnya mengingatkan.

AMB setuju dengan niatan para buruh melakukan aksi unjuk rasa, besok (Selasa, 1/9). Dengan catatan, aksi dilakukan dengan damai maka aksi-aksi buruh tidak akan memperburuk situasi ekonomi. "Buruh punya hak untuk menyampaikan aspirasi melalui aksi unjuk rasa, tetapi itu perlu dilakukan dengan damai. Jika aksi buruh anarkhis, maka akan kontra produktif dengan aspirasi tuntutan yang akan disampaikan,” terangnya.0

Dia menambahkan, pemerintah tidak bisa menganggap biasa saja aksi buruh ini, pasalnya, pelambatan ekonomi akan berdampak pada sektor buruh dan juga masyarakat lainnya.

"Oleh karena itulah, saatnya bagi pemerintah untuk mendengar dan mengajak rakyat untuk mendukung solusi yang di tawarkan pemerintah. Kalau pemerintah sudah tidak mau mendengar aspirasi rakyatnya, ya jangan harap rakyat mau diajak bersatu untuk mengatasi krisis ekonomi ini,” pungkasnya.

Aksi unjuk rasa diikuti puluhan mahasiswa dari kampus Universitas Ibnu Chaldun, Univ. Azzahra, Univ. Islam Jakarta, Univ. Bung Karno dan lain-lain. Dalam aksinya, massa menggelar spanduk berisi ajakan kepada masyarakat untuk bersatu membantu pemerintah mengatasi krisis ekonomi. [hta/rmol]

Ganjar Pranowo Dilaporkan ke KPK, Apakah Prediksi Fahri Hamzah Terbukti?

Sebelumnya

Apple Kembali Alami Kenaikan Pendapatan, Kecuali di China Raya

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa