post image
KOMENTAR
Meskipun hujan sudah reda, namun beberapa kawasan di Kota Medan masih digenangi banjir. Beberapa kawasan Glugur Simpang PLN, Bilal, Bilal Ujung, Pulo Brayan Simpang Kantor, Krakatau, Krakatau ujung, Kawat 5 Tanjung Mulia Medan dan sekitarnya digenangi banjir hingga semata kaki orang dewasa.

"Banjir sudah menjadi langganan warga. Kita tidak bisa berbuat apa-apa. Setiap hujan turun, hanya bisa pasrah," kata salah seorang pengendara sepeda motor Edwin Sipahutar kepada MedanBagus.Com, Selasa (24/11) malam, yang bertepatan melintas di Kawasan Jalan Krakatau Medan.

Biasanya, kata Edwin, setengah jam hujan mereda, banjir berangsur-angsur surut. Namun, kali ini sudah 1 jam lamanya hujan reda, tetapi banjir masih menggenang.

"Memang sudah mulai surut, tadi sampai selutut orang dewasa. Setiap bulannya, banjir semakin menjadi. Takutnya, tahun depan malah semakin parah, Medan bisa tenggelam," ungkapnya lagi.

Disinggung harapannya, Edwin terkesan skeptis. Ia mengatakan, sudah lelah berkomentar soal banjir ini, di medsos miliknya. Bahkan, pemberitaan terkait banjir berulang kali dibacanya.

"Setiap banjir, saya pasti mendengar dan membaca pemberitaan itu, tapi tetap saja tidak ada tindakan apapun dari Pemko Medan. Seperti sudah kebal pemerintah ini yah. Lama-lama masyarakat Medan ini yang akan melarat," tukasnya.[rgu]

LPM dan FKM USU Gelar Edukasi Kesahatan dan Pemberian Paket Covid 19

Sebelumnya

Akhyar: Pagi Tadi Satu Orang Meninggal Lagi

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa