post image
KOMENTAR
Pelaksanaan Pilkada susulan di Kabupaten Simalungun berjalan baik dengan fasilitas dan komponen di Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang lengkap disediakan KPU setempat.

Hal itu diungkapkan oleh Ketua KPU RI Husni Kamil Manik di sela-sela monitoring pelaksanaan pemungutan suara di sejumlah TPS di Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara, Rabu kemarin (10/2).

"Dari yang telah saya lihat, pelaksanaan berjalan dengan baik, dapat dilihat dari properti yang disediakan di TPS, seperti Daftar Pemilih Tetap (DPT), akses pemilih yang cukup terjangkau, serta kelengkapan komponen seperti Panitia Pengawas Lapangan (PPL) dan saksi yang ada hampir di tiap TPS yang dikunjungi," terang Husni.

Husni menjelaskan, dalam hal tingkat partisipasi masyarakat, dari beberapa TPS di tiga kecamatan yang dikunjungi menunjukan tren partisipasi yang positif. Di TPS 15 Desa Serbelawan, Kecamatan Dolok Batu Nanggar, angka partisipasi masyarakat mencapai lebih dari 70 persen.

Kabupaten Simalungun sendiri merupakan satu dari lima daerah yang melaksanakan Pilkada susulan. Pelaksanaan Pilkada dilakukan setelah keluarnya putusan Kasasi Nomor 09 K/TUN/PILKADA/2016 yang dikeluarkan dalam rapat permusyawaratan Mahkamah Agung (MA), Rabu, 20 Januari 2016 lalu.

Terdiri dari 31 kecamatan dengan jumlah DPT sebanyak 668.355 warga Simalungun memilih salah satu pasangan dari lima pasangan calon pemimpin untuk lima tahun kedepan.[rgu/rmol]

Ganjar Pranowo Dilaporkan ke KPK, Apakah Prediksi Fahri Hamzah Terbukti?

Sebelumnya

Apple Kembali Alami Kenaikan Pendapatan, Kecuali di China Raya

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa