post image
KOMENTAR
Komunitas yang menamakan diri Sahabat Hardiyanto Kenneth (Sahara) membagikan 500 takjil berbuka puasa kepada para pengguna jalan di tiga titik aksi di Kota Medan seperti Bundaran Majestik, Jalan SM Raja dan Jalan Sudirman, Medan, Rabu (29/6). Pembagian takjil ini digelar serentak dengan melibatkan belasan komunitas sahara dengan dipimpin langsung oleh Ketua Tim Sahara, Asril Siregar.

"Ini bagian dari kepedulian bagi warga yang melaksanakan ibadah puasa," katanya.

Asril Siregar mengakui, takjil yang mereka bagikan sangat sedikit jika dilihat dari nilainya secara materi. Namun mereka berharap, pemberian tersebut bisa membantu warga yang berpuasa khususnya yang sedang dalam perjalanan pulang ke rumah.

"Sekecil apapun perbuatan kita, misi kami tetap untuk kemanusiaan dan keadilan," ujarnya.

Pantauan di lokasi, pembagian takjil ini berlangsung dengan baik. Warga yang menerima takjil tersebut terlihat senang dan tidak sedikit yang menyampaikan harapannya agar komunitas tersebut tetap menuai kesuksesan ditengah masyarakat.[rgu]

Komunitas More Parenting Bekerja Sama Dengan Yayasan Pendidikan Dhinukum Zoltan Gelar Seminar Parenting

Sebelumnya

Sahabat Rakyat: Semangat Hijrah Kebersamaan Menggapai Keberhasilan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Komunitas