post image
KOMENTAR
Perusahaan raksasa teknologi asal Amerika Serikat, Apple, hampir dipastikan mendirikan pabrik iPhone di negara bagian India, Karnataka.

Menteri Teknologi Informasi dan Bioteknologi negara bagian Karnataka, Priyank Kharge, mengatakan, Apple akan memulai operasi manufaktur perdananya di India di ibu kota Karnataka, Bangalore, pada bulan April.

Di negara terpadat nomor dua dunia itu, Apple memiliki pangsa 2 persen dari total pasar ponsel India. Ia berada jauh di bawah Samsung asal Korea Selatan.

Apple sendiri belum secara resmi mengonfirmasi kabar tersebut. Namun, mereka mengakui mempunyai rencana "berinvestasi secara signifikan" di India.

"Kami memiliki pemahaman dengan Apple dan kami mengharapkan mereka untuk memulai manufaktur di Karnataka pada akhir April," ungkap Priyank Kharge, dikutip dari BBC.

Apple juga dikabarkan telah mengikuti serangkaian pertemuan dengan wakil pemerintah di tingkat negara bagian maupun nasional untuk membahas konsesi sebelum memulai investasi konkretnya.

Selama ini, mitra manufaktur terbesar Apple adalah Foxconn, perusahaan multinasional yang berlokasi di Taiwan, yang menjalankan pabrik iPhone terbesar di dunia.

Di India, Apple tidak bisa membangun toko dengan brand-nya sendiri karena peraturan ketat yang mengekang kegiatan perusahaan asing. [hta/rmol]


Berhasil Kumpulkan Dana Rp 30 Juta, Pemkot Palembang Sumbang Untuk Beli APD Tenaga Medis

Sebelumnya

Virus Corona Menjadi Alasan Deretan Pasangan Artis Ini Tunda Pernikahan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Ragam