post image
KOMENTAR
Ketua DPD PAN Kabupaten Langkat, Anthony Ginting, mengatakan pihaknya sudah menerima salinan putusan DPP PAN mengenai penunjukan Syah Affandin atau Ondim sebagai calon bupati yang mereka usung di Pilkada Langakt 2018. Selanjutnya menurutnya mereka tinggal menggandeng partai lain untuk berkoalisi memenuhi syarat dukungan untuk mendaftar ke KPU Langkat.

"Kita kan tau kalau PAN kabupaten Langkat mempunyai 2 kursi, sementara persyaratan untuk menjadi calon Bupati Langkat harus 20 persen (10 kursi)," bebernya.

Selain itu, Sambung Anthony Ginting, Syah Afandin juga sudah mendaftar di beberapa Parpol yang ada di Kabupaten Langkat, diantaranya PDIP, PPP, Nasdem, Demokrat, PBB, dan Hanura.

"Yang pasti kita tunggulah. Untuk pendaftaran di Partai Gerindra sedang di Proses. Namun DPP PPP sudah menetapkan untuk mengusung salah seorang Balon Bupati Langkat," ungkapnya.

DPD PAN Kabupaten Langkat, lanjut Anthony Ginting, juga sedang mempersiapkan Partai Pendukung.

"Setelah kita siap, baru kita daftarkan. Walaupun begitu, Untuk relawan Ondim sudah cukup banyak dan siap mengusung Ondim," beber Anthony.

Saat ditanya mengapa Syah Afandin SH yang di rekomendasikan ke Pusat oleh DPD PAN Kabupaten Langkat, Anthony mengatakan bahwa figur seorang Ondim adalah Putra terbaik PAN Kabupaten Langkat.

"Ondim merupakan Kader terbaik dari PAN Langkat. Sekarang kita berharap agar dapat perahu. Mohon doa dari seluruh warga, khususnya masyarakat Kabupaten Langkat," demikian Anthony.[rgu]

Ganjar Pranowo Dilaporkan ke KPK, Apakah Prediksi Fahri Hamzah Terbukti?

Sebelumnya

Apple Kembali Alami Kenaikan Pendapatan, Kecuali di China Raya

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa