post image
KOMENTAR
Badan Urusan Logistik (Bulog) Regional I Sumut terus melakukan operasi pasar menjelangan bulan suci ramadhan tahun 2015 ini. Hal ini dilakukan guna menstabilkan harga barang di pasar.

"Setiap hari kita lakukan operasi pasar, karena ada saja para pedagang yang menaikkan harga barang menjelang bulan puasa ini," kata Humas Bulog Regional I, Rudi Adlin, Sabtu (6/6/2015).

‬Rudi mengungkapkan, pihaknya juga telah melepaskan 5 ton cabai merah  ke pasar tradional di Kota Medan  yang masih mengalami kenaikan dalam seminggu terakhir ini.

‪"Berdasarkan pantauan kita dalam beberapa hari terakhir harga cabai merah terus menunjukkan tren peningkatan.‬ Opersi ini kita lakukan di Pasar Petisah, Pusat Pasar, Pasar Aksara dan Pasar Sukaramai. Kami melihat titik ini menjadi pusat aktivitas jual-beli yang kami nilai sangat ramai," jelasnya.‬

‪Salah seorang pedagang di Pusat Pasar bernama Ridwan mengaku, beberapa hari belakangan sejumlah harga di pasar  tradisional di Kota Medan masih mengalami kenaikan.

Dimana, tomat dijual dengan harga Rp 10 ribu per kg dari sebelumnya Rp 6.000 per kg, cabai merah Rp 35 ribu hingga Rp 36 ribu per kg, cabai rawit Rp 16 ribu per kg, bawang merah impor Rp 20 ribu per kg, bawang merah lokal Rp 30 ribu per kg dan bawang putih Rp 18 ribu per kg.

"Kenaikan sudah terjadi dalam beberapa hari belakangan ini. Harga naik terpaksa harga penjualan saya naikkan untuk memnutup ongkos angkut," jelasnya.

Hal senada dikatakan pedagang di pasar Sukaramai bernama Rima. Ia mengaku, gula pasir mengalami kenaikan Rp 13.500 per kg dari Rp 11.000 per kg dan minyak goreng curah mengalami kenaikan Rp10 per kg.

"Saya tidak mengetahui penyebab kenaikan harga, kecuali harga pengambilan dari distributor mengalami kenaikan. Pasokan yang masuk juga payah bang," pungkasnya. [ben]

Kemenkeu Bentuk Dana Siaga Untuk Jaga Ketahanan Pangan

Sebelumnya

PTI Sumut Apresiasi Langkah Bulog Beli Gabah Petani

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Ekonomi