post image
KOMENTAR
MBC. Realisasi dibukanya kelas mobil murah ramah lingkungan resmi dimulai saat duo kontestan pertama, Daihatsu Ayla dan Toyota Agya diluncurkan, Senin 9 September 2013.

Diprediksi kisaran harga kembarannya, yakni Toyota Agya berbeda dengan Daihatsu Ayla yang dibanderol mulai dari Rp76,5 juta sampai Rp107 juta, Toyota Agya punya jarak harga dari Rp99,95 juta hingga Rp120,8 juta. Sama seperti Ayla, Agya memiliki 3 varian, yaitu E, G, dan G TRD sebagai yang tertinggi.

Seluruh varian diberi pilihan transmisi manual dan otomatis.

Berbeda dengan entry level Ayla, varian paling bawah milik Agya sudah dilengkapi dengan AC serta headunit. Varian paling eksklusifnya diberi emblem TRD (Toyota Racing Development), namun belum ada keterangan lebih lanjut mengenai spesifikasi detail.

Daihatsu sebagai produsen Ayla-Agya pernah mengungkapkan kapasitas produksi akan dilakukan bertahap. Bulan pertama 2 ribu unit, bulan kedua 3 ribu unit, 5 ribu unit, sampai 7 ribu unit. [ded]

Kemenkeu Bentuk Dana Siaga Untuk Jaga Ketahanan Pangan

Sebelumnya

PTI Sumut Apresiasi Langkah Bulog Beli Gabah Petani

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Ekonomi