post image
KOMENTAR

Arsenal kembali takluk dari Liverpool pada laga putaran keempat Carabao Cup 2019 yang digelar di Stadion Anfield, Kamis (31/10) dini hari WIB. Mereka takluk setelah melewati drama adu pinalti setelah bermain imbang 5-5 pada waktu normal

Sejak peluit babak pertama dibunyikan, kedua kubu langsung saling menyerang. Kombinasi pemain inti dengan pemain-pemain pelapis yang diturunkan oleh masing-masing pelatih tidak mempengaruhi alur bola. Kejar mengejar angka bahkan sudah dimulai saat pertandingan baru berjalan enam menit oleh gol perdana Oxlade Chamberlain. Gol ini menjadi pembuka angka pada pertandingan tersebut hingga berakhir menjadi 5-5.

Dari kubu Liverpool dua gol diciptakan oleh Divock Origi. Sedangkan tiga gol lainnya masing-masing tercipta lewat bunuh diri Shkodran Mustafi, penalti James Milner dan Alex Oxlade-Chamberlain.

Sementara di kubu Arsenal, Gabriel Martinelli bersinar dengan mencetak dua gol, sedangkan tiga gol lainya diciptakan oleh Lucas Torreira, Ainsley Maitland-Niles, dan Joe Willock.

Pada drama adu pinalti, kiper Liverpool Kelleher menjadi bintang dengan menggagalkan eksekusi Ceballos yang menjadi penendang keempat Arsenal. Liverpool pun menjadi pemenang dengan keunggulan 5-4.

Susunan pemain

Liverpool: Caoimhin Kelleher; Neco Williams, Joe Gomez, Sepp van der Berg, James Milner; Alex Oxlade-Chamberlain (Pedro Chirivella 81′), Adam Lallana, Naby Keita (Curtis Jones 55′); Harvey Elliott, Divock Origi, Rhian Brewster.

Arsenal: Emiliano Martinez; Hector Bellerin, Shkodran Mustafi, Rob Holding, Sead Kolasinac (Kieran Tierney 83′); Lucas Torreira (Dani Ceballos 72′), Joe Willock; Ainsley Maitland-Niles, Mesut Ozil (Matteo Guendouzi 65′), Bukayo Saka; Gabriel Martinelli. [dar]

Juara Bertahan Liverpool Tersingkir Dari Liga Champion

Sebelumnya

Menang Tipis Dari KKBO Langkat United Jadi Modal PSMS Medan Jelang Laga Perdana Liga 2 Indonesia

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Olahraga