post image
KOMENTAR
Persaingan memperebutkan kursi nomor satu di Sumatera Utara tak hanya terjadi saat kampanye di lapangan, tapi juga pada saat pendukung meneriakkan yel-yel pasangannya.

Di tengah jeda iklan acara debat cagub Sumut, para tim sukses
pasangan calon gubernur dan wakil gubernur diisi dengan yel-yel para pendukung.

Suara para pendukung tersebut memenuhi ballroom hotel grand angkasa, Medan. Apalagi mereka bebas bernyanyi maupun berteriak sepuasnya.

Uniknya, saat para pendukung GusMan membawakan yel-yel dukungan; "kita pilih yang nomor 1", para pendukung ESJA menimpalinya dengan "nomor 2".  Dan ini terjadi berulang-ulang. Apalagi kemudian pendukung Charly ikut-ikutan dengan teriakan "pilih nomor 3"

Pada awalnya tamu undangan tertawa mendengar para tim pendukung saling rebut yel-yel tersebut. Tim GusMan pun tak mempersoalkannya. Namun karena slogan mereka direbut tim pendukung lain, akhirnya tim GusMan mengganti syairnya dengan "Pilih GusMan untuk kursi no 1". Meski begitu, tetap saja pendukung lain menimpali dengan nomor jagoannya.

Debat cagub malam ini dibagi dalam 3 babak. Babak pertama soal visi misi para kandidat yang menjadi bahan pertanyaan dua panelis yaitu, Pengamat Politik USU Subhilhar dan Pengamat Kebijakan Publik Nasional Ichsanudin Noorsy.

Sementara sesi kedua, masing-masing kandidat bebas bertanya kepada kandidat lainnya. [ded]

Ganjar Pranowo Dilaporkan ke KPK, Apakah Prediksi Fahri Hamzah Terbukti?

Sebelumnya

Apple Kembali Alami Kenaikan Pendapatan, Kecuali di China Raya

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa