post image
KOMENTAR
Ternyata, ancaman bom yang sebelumnya dikabarkan melanda Axa Tower di Jalan DR Satrio, Kuningan, Jakarta Selatan, hanya simulasi.

Namun, karena tanpa pemberitahuan sebelumnya, maka kepanikan sampai mengakibatkan beberapa orang pingsan.

Seorang ibu hamil yang berkantor di gedung itu bahkan dipaksa turun dari lantai 30 karena ketakutan mengikuti imbauan dari pengeloa gedung lewat pengeras suara.

Laura, seorang pegawai kantor yang sebelumnya dihubungi dan memberitahukan soal ancaman bom ini, menegaskan, sampai saat ini masih simpang siur apakah betul ada ancaman bom atau tidak.

"Kata OB di sini, banyak karyawan pingsan karena ketakutan. Ada ibu hamil yang dipaksa turun dari lantai 30 lewat tangga darurat. Kasihan," tegasnya sebagaimana disiarkan Rakyat Merdeka Online.

Dia mengaku diberitahu oleh seorang petugas keamanan bahwa ancaman bom itu merupakan drama simulasi.

"Tapi sampai sekarang simpang siur. Padahal sudah ada yang pingsan-pingsan," sesalnya. [ans]

Bank Sumut Kembalikan Fitrah Pembangunan, Kembangkan Potensi yang Belum Tergali

Sebelumnya

Berhasil Kumpulkan Dana Rp 30 Juta, Pemkot Palembang Sumbang Untuk Beli APD Tenaga Medis

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Ragam