post image
KOMENTAR
MBC. Forum Energi Sumatera Utara sepakat menyatakan Sumatera Utara sedang berada dalam keadaan krisis energi gas dan listrik. Pada kondisi itu, yang paling mengkhawatirkan adalah krisis gas.

Hal itu disampaikan berbagai instrumen organisasi yang selama ini merupakan pengguna gas dan listrik di Sumatera Utara usai pertemuan energi Sumut di Kantor Distamben Sumut, akhir pekan lalu.

Dalam pertemuan itu, lahir kesepakatan yang disepakati unsur Dinas Pertambangan dan  Energi, DPD RI, Apindo, Apigas, Kadin, Pertamina, PGN, PLN, MKI (Masyarakat Kelistrikan Indonesia), ekonom dari Sumatera Utara dan wakil pemerintah Kabupaten Langkat.

''Kesepakatannya antara lain menetapkan bahwa saat ini Sumatera Utara sedang berada dalam situasi krisis energi gas dan listrik,'' jelas Anggota DPD RI  asal Sumut, Parlindungan Purba, Minggu (21/7/2013) di Medan.

''Kamar Dagang Indonesia (KADIN) Sumatera Utara bahkan telah menyiapkan surat keluhan  dan berencana bertemu dengan pemerintah pusat di Jakarta. Jadi, kami bersama Kadin, Pindo dan Apigas akan menyuarakan krisis ini hingga menjadi perhatian nasional,''ujarnya seperti dikutip dari analisadaily.[ans]

AS Dan China Akan Memulai Negosiasi Tarif, IHSG Ditutup Menguat Tipis

Sebelumnya

Kemenkeu Bentuk Dana Siaga Untuk Jaga Ketahanan Pangan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Ekonomi