post image
KOMENTAR
Setelah gelombangan serangan mematikan yang puncaknya pada perayaan Hari Raya Idul Fitri (Kamis, 8/8/2013), Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat akan membuka kembali 18 dari 19 kantor kedutaan negara itu di kawasan Timur Tengah, Asia dan Afrika yang sempat ditutup.

Pengumuman penting dari Kementerian Luar Negeri ini disampaikan Jurubicara Kementerian Jen Psaki pada Jumat malam waktu Amerika seperti dikutip dari US Today. Ke-18 kedutaan itu akan dibuka hari Minggu besok.

Satu-satunya kantor kedutaan Amerika Serikat yang masih ditutup adalah di Sanaa, Yaman. Begitu juga dengan kantor konsulat di Lahore, Pakistan.

"Kami akan terus mengevaluasi ancaman di Sanaa dan Lahore dan akan mengambil keputusan mengenai pembukaan kembali fasilitas ini berdasarkan informasi yang ada," ujar Jen Psaki.

19 kedutaan Amerika Serikat ditutup hari Minggu pekan lalu menyusul kekhawatiran serangan teroris yang mungkin terjadi di penghujung bulan Ramadan. [rmol/hta]

Komunitas More Parenting Bekerja Sama Dengan Yayasan Pendidikan Dhinukum Zoltan Gelar Seminar Parenting

Sebelumnya

Sahabat Rakyat: Semangat Hijrah Kebersamaan Menggapai Keberhasilan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Komunitas