post image
KOMENTAR

Kapolda Sumatera Utara, Irjen Pol Syarief Gunawan turun langsung memantau proses rekapitulasi hasil penghitungan suara pilpres 2014 tingkat Kota Medan yang digelar di Hotel Dharma Deli, Jalan Balai Kota, Medan.

Kapolda sendiri terlihat lebih memilih untuk berdiri pada salah satu sudut ruangan tempat berlangsungnya pleno sambil mengamati jalannya proses rekapitulasi. Sejumlah perwira kepolisian yang sebelumnya berjaga terlihat langsung mendampinginya.

"Saya ingin memastikan bahwa proses ini tetap dalam pengawasan kita, informasi yang sampai kepada saya sebagian besar sudah menyelesaikan perhitungnnya hari ini," katanya kepada wartawan, Rabu (16/7/2014).

Kapolda menyebutkan, jajarannya tetap melakukan pengawalan selama proses rekapitulasi pemilu pilpres berlangsung, khususnya di Sumatera Utara. Seluruh personil yang diibatkan dalam pemilu masih terus bersiaga mengantisipasi segala bentuk ancaman terhadap kondusifitas.

"Masih tetap kita upayakan pengawasan, bila perlu hingga pasca 22 Juli nanti, sekaligus menjelang operasi ketupat untuk Lebaran," ungkapnya.

Hari ini jajaran KPU ditingkat kabupaten/kota menggelar rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara pemilu presiden 2014 secara serentak se Indonesia. Proses ini dijadwalkan akan berlangsung hingga tanggal 17 Juli 2014 mendatang.[rgu]

Ganjar Pranowo Dilaporkan ke KPK, Apakah Prediksi Fahri Hamzah Terbukti?

Sebelumnya

Apple Kembali Alami Kenaikan Pendapatan, Kecuali di China Raya

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa