post image
KOMENTAR
Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto meminta agar seluruh kader mereka yang duduk di kursi legislatif tetap bersikap kritis atas kebijakan-kebijakan dari pemerintah. Demikian

disampaikan Anggota DPR RI asal Sumatera Utara, Gus Irawan Pasaribu via selulernya kepada redaksi beberapa saat lalu, Jum'at (6/2/2015).

Gus menyebutkan dalam pertemuan internal mereka beberapa waktu lalu, Prabowo kembali meminta agar seluruh kader Gerindra di DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/kota tetap

mengkritisi kebijakan pemerintah yang tidak pro terhadap masyarakat.

"Ada beberapa pesan beliau seperti mendukung kebijakan pemerintah yang pro rakyat, kritisi kebijakan yang tidak pro rakyat dan meminta agar kader tidak hanya mengkritik namun juga

memberi solusi," katanya.

Gus Irawan menyebutkan, pesan ini sebelumnya sudah disampaikan oleh Prabowo saat mereka belum terpilih sebagai anggota dewan. Pengulangan pesan ini menurutnya menunjukkan sikap

Prabowo yang tetap konsisten terhadap visi dan misi partai mereka.

"Beliau tetap konsisten dengan visi misi partai untuk kebaikan rakyat," ujarnya.

Hari ini merupakan hari ulang tahun Gerindra ke 7. Gerindra mengusung tema "Terima kasih Indonesia".

"Tema itu sengaja diusung untuk menunjukan penghargaan kepada masyarakat Indonesia yang telah mendukung perjuangan Gerindra," kata Sekjen partai Gerindra, Ahmad Muzani.[rgu]

Ganjar Pranowo Dilaporkan ke KPK, Apakah Prediksi Fahri Hamzah Terbukti?

Sebelumnya

Apple Kembali Alami Kenaikan Pendapatan, Kecuali di China Raya

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa