post image
KOMENTAR
Mantan Ketua DPD PDI Perjuangan, Panda Nababan menyampaikan pidato terakhirnya sebelum meletakkan jabatannya dari Ketua DPD PDI Perjuangan, pada Konferda IV PDI Perjuangan Sumatera Utara yang bertempat di Convention Hall, Tiara Hotel, Medan, Selasa (17/3/2015).

Dalam pidatonya tersebut ia meminta agar seluruh pengurus DPD PDI P Sumut terpilih tetap menjalin kerjasama yang erat dengan pengurus di jajaran DPC kabupaten/kota di Sumatera Utara. Seluruh keputusan menurutnya harus diambil melalui mufakat sebagaimana tercantum dalam sila 4 Pancasila.

"Kita (pengurus lama) sudah letakkan pondasi dan menguatkan administrasi organisasi. Jadi, lanjutkan kinerja, membangun PDIP," kata Panda.

Ia juga mengingatkan, bahwa pemimpin yang baik harus memiliki kewibawaan,kebijakan dan ketulusan serta kejujuran dalam memimpin. Hal ini menurutnya akan melahirkan pola kepemimpinan yang fleksibel namun tetap tegas.

"Jadi pemimpin itu tidak mudah. Jangan sampai terkejut badan, apalagi sampai dendam kekuasaan dan bersikap aji mumpung. DPP PDIP siap memberikan dorongan dan dukungan kepada seluruh DPD," kata Panda.

Diakhir pidatonya, Panda membuat seluruh peserta tertawa dengan menyebut dirinya akan kembali ke dunia jurnalis setelah mengakhiri jabatan Ketua DPD PDI Perjuangan Sumut.

"Kami minta maaf jika selama kepemimpinan saya banyak kekurangan. Percayalah di Jakarta kita masih bisa kontak-kontak. Saya akan kembali ke Sinar Harapan menjadi dewan redaksi. Kemanalah ketua kita ini nanti, jangan khawatir, masih tetap berjaya," ujarnya yang disambut tepuk tangan dari peserta Konferda.[rgu]

Ganjar Pranowo Dilaporkan ke KPK, Apakah Prediksi Fahri Hamzah Terbukti?

Sebelumnya

Apple Kembali Alami Kenaikan Pendapatan, Kecuali di China Raya

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa