post image
KOMENTAR
Partai Demokrat telah menyiapkan tiga opsi dalam menentukan calon kepala daerah yang akan diusung dalam pemilihan kepala daerah alias pilkada serentak Desember 2015 ini.

Demikian disampaikan Sekjen Partai Demokrat, Hinca Panjaitan, dalam diskusi Forum Senator untuk Rakyat "Lika Liku Pilkada" yang diselenggarakan RMOL bekerja sama dengan DPD, di bilangan Cikini, Jakarta, Minggu (21/6/2015).

"Demokrat membuat tiga klasemen peta untuk Pilkada serentak tahun ini. Pertama, Demokrat melenggang sendiri. Tinggal mencari siapa pendamping. Klasemen kedua, boleh sebagai calon kepala daerah, pun boleh menjadi pendamping atau calon wakil," jelasnya.

"Dan klasemen terakhir, mungkin 1 atau 2 yang tidak menjadi motornya tapi juga bisa menggagalkan. Di klasemen dua dan tiga, dinamikanya tinggi sekali. Sampai hari-hari ini di daerah, konfigurasi belum sampai titik final," tambah Hinca.

Lebih lanjut menurut Hinca, proses penjaringan calon akan dilakukan melalui hasil survei. Meskipun disadari survei bukan menjadi satu-satunya penentu akhir calon mana yang akan dipilih. "Survei masih dilakukan di level DPD partai. Tanggal 16-30 Juli survei terus berjalan. Nanti dibertahu," demikian Hinca Panjaitan.[rgu/rmol]

Ganjar Pranowo Dilaporkan ke KPK, Apakah Prediksi Fahri Hamzah Terbukti?

Sebelumnya

Apple Kembali Alami Kenaikan Pendapatan, Kecuali di China Raya

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa