post image
KOMENTAR
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Langkat, Sumatera Utara menggelar launching tahapan pemilihan umum legislatif, dengan menggelar acara jalan santai, menyusuri jalan utama yang ada di kota Stabat.

"Kita lepas para peserta jalan santai dari partai politik dalam rangka launching tahapan pemilu legislatif," kata Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah Langkat Margono Zumintoro di Stabat, Minggu.

Jalan santai pimpinan partai politik beserta seluruh pimpinan KPU, juga diikuti kalangan masyarakat luas, termasuk Bupati Langkat Haji Ngogesa Sitepu, dimulai dari kantor KPU Langkat dan finish di alun-alun Amir Hamzah Stabat.

Diinformasikannya Senin (9/4) KPU Langkat akan memulai pembukaan pendaftaran calon angota legislatif untuk DPRD Langkat, hingga Senin (22/4) mendatang.

Untuk itulah tahapan ini kita perkenalkan kepada masyarakat luas termasuk kalangan partai politik yang akan mengikuti pemilu legislatif di Langkat 12 parpol.

Secara terpisah Bupati Langkat Ngogesa sitepu, atas nama pemerintah sangat menyambut baik dan mendukung sepenuhnya program Komisi Pemilihan Umum, yang melaksanakan tahap awal melaunching gerak jalan sehat menuju pemilu jujur dan adil.

Ngogesa yang juga Ketua DPD partai Golongan Karya Langkat mengatakan bahwa partai Golkar siap untuk mengikuti penyelenggaraan pemilu legeslatif tahun 2014 yang akan datang. [rob]

Ganjar Pranowo Dilaporkan ke KPK, Apakah Prediksi Fahri Hamzah Terbukti?

Sebelumnya

Apple Kembali Alami Kenaikan Pendapatan, Kecuali di China Raya

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa