post image
KOMENTAR

Kebakaran kembali terjadi di Kota Medan, Jumat (4/10/2019) pagi. Kali ini kebakaran menghanguskan 7 unit rumah penduduk di Jalan Kapten Muslim, Lingkungan II, Kelurahan Sei Sikambing C, Kecamatan Medan Helvetia.

Seperti dilansir RMOLSumut. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Medan Nurly
menyatakan, kebakaran itu terjadi sekitar pukul 05.30 WIB, Jumat (4/10/2019). Petugas pemadam kebakaran berhasil memadamkan api sekitar
pukul 06.37.

"Objek yang terbakar tujuh unit rumah semi  permanen. Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan," kata Nurly.

Data sementara akibat kebakaran tersebut 10 keluarga atau 25 jiwa kehilangan tempat tinggal. [dar]

Ganjar Pranowo Dilaporkan ke KPK, Apakah Prediksi Fahri Hamzah Terbukti?

Sebelumnya

Apple Kembali Alami Kenaikan Pendapatan, Kecuali di China Raya

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa