post image
KOMENTAR
MBC. Wakil Ketua DPR Pramono Anung mengenang salah satu pesan Taufiq Kiemas yang selalu diingatnya adalah tetang kehidupan politik, yakni agar selalu berdamai dengan semua pihak termasuk pemerintah.

Ia juga menyebut tentang tiga hal yang selalu diperjuangkan dan dicita-citakan Taufiq Kiemas.

"Pertama Pancasila 1 Juni. Ini yang betul-betul dijalankan beliau. Yang kedua stigma Bung Karno dan terakhir mengenai empat pilar," kata Pramono di Halim Perdanakusuma, Jakarta, Minggu (9/6/2013).

Menurut dia, apa yang dicita-citakan Taufiq mengenai Pancasila dan empat pilar kebangsaan telah dijalani dengan serius oleh Ketua MPR itu.

Pramono, yang sudah berulang kali menemani Taufiq Kiemas melewati masa krisisnya, mengatakan kepergian suami dari mantan Presiden Megawati Soekarnoputri ke Ende untuk memperingati Hari Lahir Pancasila dapat disebut firasat.

"Ada semacam firasat, karena apa yang digagas beliau benar-benar dijalani. Mungkin yang dekat beliau (merasakannya), kebetulan saya menemani ketika krisis lima atau enam kali," katanya.

Setelah kepergian Taufiq, Pramono berharap cita-cita dari seorang Taufiq Kiemas dapat terus dilanjutkan.

Ketua MPR Taufiq Kiemas meninggal dunia di Singapore General Hospital pada Sabtu (8/6/2013) sekitar pukul 19.00 waktu setempat, atau pukul 18.00 WIB.

Jenazah Taufiq tiba di Halim Perdanakusuma sekitar pukul 09.30 WIB, dan disambut oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Wakil Presiden Boediono.[rob]

Komunitas More Parenting Bekerja Sama Dengan Yayasan Pendidikan Dhinukum Zoltan Gelar Seminar Parenting

Sebelumnya

Sahabat Rakyat: Semangat Hijrah Kebersamaan Menggapai Keberhasilan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Komunitas