post image
KOMENTAR
Ada kabar gembira untuk kalangan medis, dalam pembahasan RAPBN-P 2013 kamarin Selasa, (11/6/2013), Eselon 1 Kementerian Kesehatan RI mengajukan penambahan anggaran untuk insentif bagi para dokter, dokter gigi dan Bidan Pegawai Tidak Tetap (PTT) di seluruh Indonesia.

Anggota Komisi IX DPR RI Poempida Hidayatullah sangat menyambut baik hal ini, karena menurutnya, penambahan anggaran ini sesuai dengan apa yang ia perjuangkan selama ini dalam bentuk peningkatan kesejahteraan dan penghargaan bagi dedikasi para Dokter dan Bidan PTT, terutama yang bertugas di daerah-daerah terpencil.

Jelas dia, insentif ini akan diberikan dengan berbasis lokasi penempatan para Dokter dan Bidan PTT tersebut. Artinya, mereka yang bertugas di daerah terpencil akan mendapatkan insentif lebih dari yang lainnya.

Politisi muda Partai Golkar ini menambahkan, rencana ini pun sesuai dengan penguatan pelayanan kesehatan di seluruh daerah sebagai persiapan pelaksanaan BPJS pada tanggal 1 Januari 2014 mendatang.

"Rencana pemberian insentif ini mendapatkan respon positif dari semua Rraksi di Komisi IX," tandas Pompida sebagaimana disiarkan Rakyat Merdeka Online. [ans]

Komunitas More Parenting Bekerja Sama Dengan Yayasan Pendidikan Dhinukum Zoltan Gelar Seminar Parenting

Sebelumnya

Sahabat Rakyat: Semangat Hijrah Kebersamaan Menggapai Keberhasilan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Komunitas