post image
KOMENTAR
Di hari Dirgahayu RI ke-68, masyarakat dari berbagai kota di seluruh Indonesia merayakan kemerdekaan dengan berbagai cara. Di Sumut, lokasi wisata pun menjadi tempat yang dituju untuk merayakan 17 Agustus. Salah satu lokasi yang dituju seperti Danau Toba.

Dengan persiapan membawa bendera merah putih, salah satu rombongan dari Kota Medan, telah memulai perjalanan satu hari sebelum hari kemerdekaan.

"Nanti rencananya kita akan mengembangkan Bendera Merah Putih dari Parapat dan saat menyeberang menggunakan Feri menuju Samosir. Dan akan terus berjalan mengibarkan bendera sebagai rasa nasionalis,"ujar Risna salah satu pengendara roda dua yang ikut membentangkan Merah Putih di perjalanannya.

Momen hari kemerdekaan yang bertepatan dengan libur nasional juga dimanfaatkan masyarakat untuk berlibur bersama keluarga. Tak heran jika sejumlah hotel di kawasan wisata Danau Toba juga penuh.

Sejumlah kamar di hotel seperti Ina Parapat, Niagara Hotel And Resort, Pandu Lakaside, Satpadia Hotel, Atsari Hotel terisi penuh. Bahkan sejumlah wisatawan yang tidak mendapatkan penginapan rela menginap di kantor polisi sektor Parapat.

"Tadi kami sudah mengecek di beberapa hotel tapi sayang sudah penuh. Ada sisa kamar tapi harganya mahal karena harganya sudah dinaikan dua kali lipat," ujar salah satu pengunjung dari Kota Medan Erwin bersama istrinya.

Karena tingginya permintaan kamar pada 17 Agustus, sejumlah hotel meningkatkan harga menjadi dua kali lipat dari harga normal. [ded]

Komunitas More Parenting Bekerja Sama Dengan Yayasan Pendidikan Dhinukum Zoltan Gelar Seminar Parenting

Sebelumnya

Sahabat Rakyat: Semangat Hijrah Kebersamaan Menggapai Keberhasilan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Komunitas