post image
KOMENTAR
Selain menawarkan 'bantuan' kepada caleg Gerindra Razman Arif Nasution, 2 orang anggota KPU Padang Lawas Utara (Paluta) juga diduga telah menawarkan hal yang sama kepada beberapa calon legislatif lainnya.

Hal ini disampaikan Razman Arif Nasution, usai mengadukan kedua anggota KPU Paluta tersebut ke KPU Sumatera Utara di Jalan Perintis Kemerdekaan, Medan, Kamis (27/3/2014).

"Mereka mengaku sudah melakukan transaksi terhadap beberapa caleg, harganya bervariasi mulai dari Rp 40 ribu hingga Rp70 ribu," ungkapnya.

Razman Arif mengaku dalam pertemuan antara mereka dengan kedua anggota KPU Paluta tersebut mengaku sudah melakukan pembicaraan yang sama dengan beberapa caleg. Hanya saja tidak dijelaskannya apakah tarif suara yang ditawarkan tersebut disetujui atau tidak oleh para caleg yang disebutkan dalam pertemuan mereka tersebut.

"Kita tidak tau apakah sudah deal atau belum mereka, namun yang pasti ini sangat merusak demokrasi," ungkapnya.

Dalam pernyataan tertulisnya, Razman Arif menyebutkan 3 caleg yang diduga sudah melakukan pembicaraan sebelumnya dengan kedua anggota KPU Paluta tersebut yakni Rambe Kamarul Zaman, Neil Iskandar Daulay dan Herry Lotung.[rgu]

Ganjar Pranowo Dilaporkan ke KPK, Apakah Prediksi Fahri Hamzah Terbukti?

Sebelumnya

Apple Kembali Alami Kenaikan Pendapatan, Kecuali di China Raya

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa