post image
KOMENTAR
Terinspirasi dengan metode pengajaran siswa saat berkunjung ke Inggris, Julita Armawati akhirnya membangun rumah belajar yang diberi nama "Rumah Belajar Bunda" di Binjai. Rumah belajar yang beralamat di Jalan Soekarno-Hatta tersebut dibangun dengan motto Berbicara, Membaca, Mendengar dan Menulis.

"Kita berharap rumah ini menjadi rumah belajar yang benar dalam mendidik siswa agar lebih mandiri," katanya, Selasa (7/3).

Saat ini Rumah Belajar Bunda memiliki sekitar 50 orang siswa dari berbagai sekolah dasar yang ada di Binjai. Di rumah pendidikan tersebut, interaksi antara anak dengan orang tua terutama ibu mereka menjadi hal yang sangat diperhatikan. Sebab, interaksi ini menurut Julita menjadi bekal penting bagi kemandirian anak dalam belajar dan membuat keputusan bagi dirinya sendiri.

"Interaksi para anak dan inspirasi para ibu sangat beliau harapkan, karena orang tua adalah pendidikan siswa pada saat di rumah," ujarnya.

Untuk membantu pelajaran para siswa, Julita menyiapkan berbagai fasilitas pendidikan di rumah belajar miliknya seperti buku dan menyiapkan tenaga pengajar yang akan membantu para siswa.

"Ada 300 judul buku yang kita siapkan untuk pendidikan ini, dan untuk para guru, semoga mereka ikhlas dalam mendidik siswa, karena kedepannya kita tetap memikirkan untuk honor para tenaga pengajar," demikian Julita.[rgu]

Rajudin: Kehadiran PPPK Jangan Sampai Menyingkirkan Guru Honor

Sebelumnya

Sekolah Ditutup 14 Hari, Gubernur Edy Rahmayadi: Belajar Dirumah

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Pendidikan