post image
KOMENTAR
Pemerintah Indonesia menargetkan masuk 10 besar dalam parhelatan akbar olahraga se-asia yang akan berlangsung di Jakarta, Palembang 18 Agustus-2 September 2018 mendatang.

Hal ini diungkuapkan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Puan Maharani usai memimpin Rapat Koordinasi Tingkat Menteri Progress Penyelenggaraan Asian Games XVIII Tahun 2018 di Jakarta, Selasa (20/2).

Gubernur Sumsel H. Alex Noerdin turut hadir dalam rapat tersebut bersama para menteri diantaranya Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo, Menteri Kesehatan Nila F Moeloek, Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi, Mensos Khofifah Indarparawansa, Kepala Bekraf Triawan Munaf, Ketua KONI Tono Suratman, Wakil Ketua KOI Mudai Madang.

"Indonesia menargetkan peringkat delapan atau 10 besar. Diperlukan 15 medali emas untuk menempati peringkat tersebut," ungkap Puan.

Untuk itu, dia mengharapkan para atlet Indonesia untuk dapat meraih lebih banyak medali emas dan mencapai peringkat yang lebih tinggi.

"Agar Indonesia menjadi tuan rumah bukan hanya sukses penyelenggaraan tapi tuan rumah dari prestasi juga," terangnya.

Lanjutnya, Puan Maharani mengatakan pelaksanaan Asian Games 2018 menjadi hajatan besar bangsa Indonesia. Sehingga dia meminta semua kementerian/lembaga berkomitmen untuk ikut menyukseskannya.

Dengan rapat koordinasi ini bertujuan untuk memantau perkembangan persiapan Asian Games 2018 yang rencananya akan digelar setiap bulan. Dengan begitu diharapkan koordinasi lebih efektif dalam mengambil kebijakan dan upaya untuk mempersiapkan penyelenggaraan Asian Games 2018 akan lebih  optimal.

"Semua sudah dilakukan pembenahan dan terus dilakukan dalam 17 bulan ke depan akan digelar Asian Games. Setiap saat dan periodik kita laporkan ke Presiden Jokowi," jelasnya.

Kementerian Pemuda dan Olahraga beserta Satuan Pelaksana Program Indonesia Emas (Satlak Prima) dan Komite Olahraga Indonesia (KOI) terus berkoordinasi untuk menyelesaikan penyiapan atlet dan juga penyiapan penyelenggaraan.

Sebelum Asian Games diselenggarakan, akan digelar percobaan acara pada bulan Oktober hingga November 2017 dengan melibatkan 10 hingga 15 negara peserta dan mempertandingkan 10 cabang olahraga. Percobaan tersebut diharapkan dapat mengetahui kesiapan Asian Games 2018 dari segi infrastruktur dan atlet.

"Dari sisi infrastruktur juga sudah mulai menunjukkan progress, dan pada Oktober 2017 sudah bisa dilakukan tes even memakai venue yang ada," tandasnya.

Sementara itu, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi menyampaikan bahwa rapat ini mendengar paparan persiapan infrastruktur GBK, Jakabaring dan Wisma atlet di Kemayoran dan semua progresnya sudah lebih baik.

Provinsi Sumatera Selatan saat ini terus berbenah, Kota Palembang sedang membangun landasan Light Rail Transit yang membentang dari Bandar Sultan Mahmud Badarudin ke Jakabaring Sport City (JSC) yang merupakan kompleks Olahraga yang sudah berpengalaman menyelenggarana event berskala internasional dari Sea Games, Islamic Solidarity Games. Disana juga sedang terus membangun venue-venue baru dan mengembangkan venue yang sudah ada. Keselurhan venue tersebut sudah berstandart Internasional. [hta/rmol]

Juara Bertahan Liverpool Tersingkir Dari Liga Champion

Sebelumnya

Menang Tipis Dari KKBO Langkat United Jadi Modal PSMS Medan Jelang Laga Perdana Liga 2 Indonesia

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Olahraga