post image
KOMENTAR
Badan Kehormatan (BK) DPR, hari ini, Senin (26/11) akan memanggil mantan direktur utama PT Merpati Nusantara Airlines (MNA), PT PAL Indonesia, dan PT Garam serta anggota Komisi XI DPR Zulkieflimansyah.

"BK hari ini memanggil mantan Dirut PT Merpati, PT PAL, dan PT Garam, lalu Pak Zulkieflimansyah juga. Jadi ada tiga mantan dirut dan satu orang anggota dewan," ujar Ketua BK M Prakosa, saat dikonfirmasi wartawan (Senin, 26/11).

Panggilan yang dilakukan oleh lembaga penegak etik DPR itu masih dalam rangka menyelidiki dugaan adanya pemerasan oleh anggota Dewan kepada perusahaan negara tersebut.

Rencananya keempatnya akan diminta keterangan secara terpisah dan tertutup mulai pukul 10.00 WIB.

Ketiga mantan dirut yang dipanggil yakni Mantan Dirut PT Merpati Sardjono Jhony, mantan Dirut PT PAL Harsusanto, dan mantan Dirut PT Garam Slamet Untung Irredenta.

Sedangkan pemanggilan Zulkieflimansyah dilakukan lantaran yang bersangkutan sempat tidak hadir dalam pemanggilan pada Kamis lalu (23/11). Tapi politikus PKS ini dikabarkan dilaporkan bukan karena meminta upeti kepada perusahaan pelat merah itu, tapi justru yang mencegah terjadinya upaya tindak pidana korupsi tersebut. [rmol/hta]
 

Ganjar Pranowo Dilaporkan ke KPK, Apakah Prediksi Fahri Hamzah Terbukti?

Sebelumnya

Apple Kembali Alami Kenaikan Pendapatan, Kecuali di China Raya

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa