post image
KOMENTAR
Selang beberapa jam, gempa berkekuatan 5,3 Skala Richter (SR) kembali mengguncang Pianai, Papua, Kamis pagi ini pukul 07.19 WIT (24/1/2013).

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) wilayah V Jayapura menyebutkan bahwa gempa berada pada 3.39 lintang selatan (LS) dan 136.43 bujur timur (BT). Pusat gempa berjarak 50 kilometer arah Timur Laut Kabupaten Paniai, Provinsi Papua, dengan kedalaman 94 kilometer dan tidak menimbulkan tsunami.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada laporan dari instansi berwenang terkait kerusakan atau korban jiwa yang disebabkan oleh gempa tersebut.

Sebelumnya, pukul 00.05 dinihari tadi, gempa bumi tektonik berkekuatan 5,3 skala Richter juga terjadi di Paniai. Gempa ini berada di Paniai Papua pada daerah dengan koordinat 3.39 derajat Lintang Selatan (LS) dan 136.43 derajat Bujur Timur (BT) dengan kedalaman pusat gempa 94 km. [ant/ysa/rob]

Berhasil Kumpulkan Dana Rp 30 Juta, Pemkot Palembang Sumbang Untuk Beli APD Tenaga Medis

Sebelumnya

Virus Corona Menjadi Alasan Deretan Pasangan Artis Ini Tunda Pernikahan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Ragam