post image
KOMENTAR
Fit and propper test yang digelar Komisi Keuangan DPR Senin (25/3) kemarin, terlihat jelas Menteri Keuangan Agus Martowardojo bisa menguasai persoalan bila menjadi Gubernur Bank Indonesia (BI).

''Bila kita lihat secara obyektif, saya kira Agus memiliki kompetensi,'' kata anggota Komisi XI dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Anna Muawannah beberapa saat lalu Selasa, (26/3).

Anna menilai Agus punya latar belakang yang cukup memadai. Agus pernah sukses menjadi Direktur Utama Bank Mandiri, dan kini menjadi Menteri Keuangan dengan persepsi yang cukup baik. Kedua modal ini bisa saling melengkapi bila Agus menjadi Gubernur BI.

''PKB memandang Pak Agus capable menjadi Gubernur BI,'' ungkap Anna seperti dilansir Rakyat Merdeka Online.

Dengan begitu, kesimpulan sementara PKB akan menerima Agus sebagai Gubernur BI menggantikan Darmin Nasution.

''Rasa-rasanya, PKB akan menerima pak Agus,'' kata Anna. [ans]

Ganjar Pranowo Dilaporkan ke KPK, Apakah Prediksi Fahri Hamzah Terbukti?

Sebelumnya

Apple Kembali Alami Kenaikan Pendapatan, Kecuali di China Raya

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa