post image
KOMENTAR
Agenda Tengku Erry Nuradi di hari pertama menjabat sebagai Wakil Gubernur Sumatera Utara adalah menerima laporan kegiatan reses II Anggota DPRD Sumut di Ruang Rapat Paripurna, Selasa (18/6/2013).

Laporan kegiatan reses diterima langsung dari Ketua DPRD Sumut Saleh Bangun disaksikan tak kurang dari 60 anggota dewan yang hadir pada rapat paripurna tersebut.

Hadir dalam agenda tersebut Kapolda Irjen Pol Syarief Ginawan, Pangdam I BB Mayjen Burhanudin Siagian, Pangkosek Hanudnas III Sungkono, Kajati serta kepala Dinas di jajaran Pemprovsu berikut puluhan stafnya masing masing.

Dalam sambutannya, Tengku Erry mengucapkan terimakasihnya karena kegiatan reses bermanfaat bagi pemerintahannya guna mengevaluasi sejauh mana program pemerintah berguna dan bermanfaat bagi masyarakat.

Tengku Erry bilang, hasil reses itu juga jadi bahan masukan dalam menyusun Rencana Program Jangka Menengah Daerah (RPJMD). "Paling lambat RPJMD tiga bulan setelah pelantikan gubernur dan wakil gubernur," ujarnya.

Sementara saat menyerahkan laporan tersebut, Saleh berharap agar Pemprovsu mampu mewujudkan apa yang warga Sumut harapkan. Laporan tersebut secara umum berkisar pada masalah infra struktur jalan dan jembatan, pertanian, kesehatan, pendidikan, sengketa lahan sampai pembangunan rumah ibadah.

Dijelaskan, dalam reses tersebut anggota dewan dibagi ke dalam 11 kelompok berdasarkan daerah pemilihannya masing masing. [ded]

Ganjar Pranowo Dilaporkan ke KPK, Apakah Prediksi Fahri Hamzah Terbukti?

Sebelumnya

Apple Kembali Alami Kenaikan Pendapatan, Kecuali di China Raya

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Peristiwa