post image
KOMENTAR
Dua unit mobil menjadi korban tumbangnya pohon besar di depan Hotel Danau Toba Internasional (HDTI) Jalan Imam Bonjol, Selasa (2/7/2013) tengah hari ini. Kondisi mobil penyok namun tidak sampai menimbulkan korban jiwa.

Kedua mobil tersebut adalah Nissan X-Trail berwarna hitam BK 868 RK dan Suzuki Carry merah BK 1103 DP.

Pemilik Mobil carry, Drs Nirwan Effendi mengaku, saat pohon itu tumbang dia tengah melaju dari arah Jalan Palang Merah. Setibanya di Jalan Imam Bonjol persisnya depan Hotel Danau Toba, tiba-tiba pohon trambesi berukuran besar tumbang. Diduga tumbangnya pohon tersebut akibat tercerabut dari akarnya.

"Saya langsung ngerem, sehingga tidak sempat tertimpa kaca depan. Tapi bodi mobil saya penyok," ujarnya.

Kondisi mobil Carry milik Nirwan Effendi penyot di bagian lampu depan sebelah kiri. Sementara Nissa X-Trail hitam juga mengalami hal serupa. Kap mesin bagian atas terlihat penyok tertimpa batang pohon.

Namun pemilik mobil enggan memberikan keterangan. Dia langsung berlalu meninggalkan kerumunan warga.

Saat ini situasi lalu lintas di Jalan Imam Bonjol berangsur pulih. Petugas kepolisian dan pertamanan sedang membersihkan batang dan ranting pohon yang tumbang sekitar pukul 12. 45 WIB tersebut.

Belum ada keterangan resmi dari Dinas Pertamanan kota Medan terkait tumbangnya pohon tersebut. [ded]

Berhasil Kumpulkan Dana Rp 30 Juta, Pemkot Palembang Sumbang Untuk Beli APD Tenaga Medis

Sebelumnya

Virus Corona Menjadi Alasan Deretan Pasangan Artis Ini Tunda Pernikahan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Ragam