post image
KOMENTAR
Ephorus GKPS, Pdt Jaharianson Saragih mengatakan jemaat GKPS Cililitan-Jakarta ada kemiripan dengan  jemaat GKPS Haleluya. Proses pembangunannya juga bergotongroyong mirip dengan jemaat GKPS Haleluya

"Di Indonesia, GKPS Cililitan jadi gereja terbesar dalam sejarah yang pernah ada. Saya melihat GKPS Haleluya ada kemiripan dengan GKPS Cililitan-Jakarta. Yakin dan percaya, semua tangan-tangan yang memberi akan diberkati. Ikan teri ikan tenggiri, semakin memberi semakin diberkati. Maka kita pun yang memberi pasti akan diberkati Tuhan," kata Ephorus dalam khotbahnya saat pesta peletakan dan pembangunan GKPS Haleluya Medan, Minggu (4/8/2013).

Menurut Ephorus, warga jemaat GKPS Haleluya "Sauhur Sapanriah" (satu hati satu kata) dalam membangun rumah Tuhan. Sehingga dalam kerendahan hati setiap warga jemaat GKPS Haleluya akan semakin diberkati.

Sementara itu, Ketua Umum Panitia Pesta Peletakan Batu Pertama GKPS Haleluya Medan, Japorman Saragih mengatakan dalam perjalanannya GKPS Haleluya yang menjadi bagian di GKPS Resort Medan Selatan dalam tempo tiga tahun dapat membangun dan berdiri sendiri.

"Sehari sebelumnya (Sabtu, 3/8/2013), Plt Walikota Medan, Dzulmi Eldin sudah ikut dalam acara peletakan batu pertama GKPS Haleluya. Beliau berjanji akan membantu pembangunan GKPS Haleluya yang anggarannya bakal ditampung di APBD Kota Medan tahun 2014 mendatang. Tidak itu saja, dalam pembangunannya kelak, pak Eldin sudah berjanji untuk mempermudah pemberian Izin Mendirikan Bangunan (IMB)," ujar Japorman dalam laporannya.

Sementara itu, Pengantar Jemaat, St Edison Purba mengatakan dalam perjalanannya, sejak terpisah dari GKPS  Maranatha Resort Medan Selatan, GKPS Haleluya berupaya untuk dapat berdiri sendiri.

"Dalam tiga tahun sudah dapat membeli tapak (lahan) yang kelak menjadi lokasi permanen GKPS Haleluya. Untuk itu, seluruh jemaat GKPS Haleluya diharapkan tetap rendah diri dan tetap mengandalkan kekuatan Tuhan," ujar Edison.

Di Bagian akhir, Ketua Panitia Pelaksana Pesta Peletakan Batu Pertama dan Pembangunan GKPS Haleluya, Herman Purba SH mengucapkan terimakasih atas pertisipasi semua pihak termasuk donatur yang turut menyukseskan acara ini.

"Terkhusus buat seluruh anggota jemaat GKPS Haleluya dan pemuda, saya salut. Semoga Tuhan memberi kelimpahan berkat untuk kita semua," ujar Herman Purba. [hta]

Komunitas More Parenting Bekerja Sama Dengan Yayasan Pendidikan Dhinukum Zoltan Gelar Seminar Parenting

Sebelumnya

Sahabat Rakyat: Semangat Hijrah Kebersamaan Menggapai Keberhasilan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Komunitas