post image
KOMENTAR
MBC. Seorang atlit paralayang berusia 50 tahun dilaporkan terjatuh di tengah perairan Danau Toba, kemarin  sore, Senin (9/9/2013). Konon, pria paruh baya bertubuh kurus ini diketahui sedang berlatih meliuk-liuk di udara untuk persiapan perlombaan melawan atlit paralayang internasional pada Festival Danau Toba yang sejatinya digelar hari ini.

Informasi yang diperoleh, awalnya atlit itu sudah meliuk-liuk di udara selama 5 menit. Namun setahu bagaimana, tiba-tiba geraknya mulai berubah dan malah berputar-putar hingga akhirnya jatuh terhempas ke air Danau Toba. Beruntung, di sekitar lokasi jatuh atlit itu,  seorang pria yang kebetulan ada di sana  langsung mendekati korban.

Si atlit dilaporkan sempat meronta-ronta berusaha melepaskan diri dari parasut yang melilitnya.
Tak lama kemudian pria tadi langsung menarik si atlit yang sudah hampir tenggelam.

Dia pun tampak kesulitan menarik parasut berwarna ungu itu karena di punggung si atlit masih terhubung dengan mesin paralayang yang cukup berat.

Tak berapa lama, tim SAR yang kebetulan berada di tepi pantai pun langsung menyusul dan membantu mengangkat laki-laki itu. Mereka lalu membawanya ke daratan.[ded]

Pemantapan Sebelum Dipentaskan Diajang Bergengsi, Mantra Bah Tuah Mendulang Dukungan dan Apresiasi

Sebelumnya

Pakat Melayu, Tegaskan Komitmen Jaga Budaya Melayu

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Budaya