post image
KOMENTAR
Kasat Reskrim Polresta Medan, Jean Calvijn Simanjuntak , Senin ( 24/3/2014) mengatakan, pihaknya tidak ada mengamankan oknum jaksa maupun polisi dalam penggerebekan judi  yang dilakukan unit Judi Sila Satreskrim Polresta Medan di Jalan Erlangga/ Kampung Kubur, Jumat (21/3/2014) sore kemarin.

"Tidak ada oknum jaksa maupun oknum polisi yang kita amankan dalam penggerebekan tersebut," ujarnya.

Namun, dirinya tidak menapik jika  oknum jaksa maupun polisi yang bermain dikampung kubur tersebut melompat ke sungai maupun lari saat penggerebekan itu terjadi.

"Kampung kubur ini mempunyai 6 akses masuk dan tidak menutup kemungkinan oknum tersebut lari saat penggerebekan," ujarnya.

Dirinya juga mengatakan akan segera memanggil kepling maupun lurah yang ada dikampung kubur tersebut.

"Kita akan panggil untuk menanyakan sejauh mana pihak kepling maupun lurah mengetahui praktik perjudian yang ada dikampung kubur," katanya.

Sementara itu, salah seorang polisi menyatakan bahwa ada oknum jaksa yang ditangkap saat penggerebekan judi yang dilakukan di Jalan Erlangga Kampung Kubur Jumat kemarin.

"Oknum Jaksa itu bro yang diamankan bukan polisi," kata seorang polisi saat penggerebekan.[rgu]

Anak Dan Ayah Keroyok Warga Hingga Tewas Di Medan

Sebelumnya

Ini Obat Cair Yang Digunakan Reynhard Sinaga 'Predator Seksual' Dalam Memperdaya Korbannya

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Kriminal