post image
KOMENTAR
Sunderland berhasil mengalahkan The Blues Chelsea dengan skor 2-1 pada lanjutan Liga Inggris, Minggu (20/4/2014). Kekalahan ini sekaligus membuat rekor 78 tidak pernah kalah di kandang yang dibukukan oleh Chelsea sejak kembali diasuh pelatih Jose Mourinho.

Tampil didepan publik sendiri, Chelsea sempat unggul melalui gol yang dicetak oleh Samuel Eto'o pada menit ke 12. Namun gol tersebut langsung dibalas oleh Wickham pada menit 18 yang sekaligus menjadi skor tetap hingga turun minum.

Pada babak kedua, Chelsea kembali mendominasi jalannya pertandingan. Namun sejumlah peluang yang ada selalu gagal membuahkan gol berkat penampilan cemerlang kiper Vito Mannone.

Petaka bagi Chelsea terjadi saat menit 82, saat Cesar Azplicueta tergelincir saat hendak menghalau bola. Alhasil, bola langsung direbut Jozi Altidrore dan langsung menggiringnya menuju kotak terlarang. Upaya Azplicueta merebut si kulit bundar justru membuat Altidore terjatuh dan membuat wasit menunjuk titik putih.

Connor Wickham yang maju sebagai eksekutor sukses menjalankan tugasnya dan membuat Chelsea harus pasrah dipermalukan didepan pendukungnya sendiri.

Hasil ini membuat Chelsea semakin jauh dari poin untuk mengkudeta Liverpool yang kokoh dipuncak klasemen sementara Liga Inggris. Liverpool berpeluang memperlebar jarak keduanya menjadi 5 angka jika menang melawan Norwich City yang akan berlangsung malam nanti. [rgu]

Juara Bertahan Liverpool Tersingkir Dari Liga Champion

Sebelumnya

Menang Tipis Dari KKBO Langkat United Jadi Modal PSMS Medan Jelang Laga Perdana Liga 2 Indonesia

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Olahraga