post image
KOMENTAR
KPU Kota Medan mulai mencari bentuk yang paling tepat untuk dijadikan sebagai Maskot Pilkada Medan 2015. Mereka menilai pembuatan maskot pada momen pilkada akan menjadi salah bentuk sosialisasi efektif guna mengingatkan masyarakat terhadap pesta demokrasi tersebut.

"Kami kira itu sangat perlu, sama seperti pemiu legislatif dan pemilu presiden, maskot KPU kemarin itu kami nilai sangat mempengaruhi tingkat partisipasi," kata Komisioner KPU Medan, Pandapotan Tamba, Selasa (19/8/2014).

Tamba menyebutkan, pembuatan maskot tersebut menjadi salah satu terobosan yang mereka lakukan selain sosialisasi dalam bentuk lain seperti tatap muka maupun dengan sosialisasi konvensional melalui spanduk dan stiker. Anggarannya sendiri sudah dimasukkan dalam anggaran yang saat ini masih dalam tahap revisi.

"Saat ini kita sedang merevisi anggara yang sebelumnya sudah diusulkan ke Pemko Medan. Intinya dana tersebut menurut Pemko harus efisien dan efektif," ungkapnya.

KPU Medan menargetkan dalam waktu dekat akan menyelesaikan revisi anggaran untuk dibawa Pemko Medan kedalam pembahasan Rancangan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (RAPBD) Kota Medan tahun 2015.[rgu]

Ganjar Pranowo Dilaporkan ke KPK, Apakah Prediksi Fahri Hamzah Terbukti?

Sebelumnya

Apple Kembali Alami Kenaikan Pendapatan, Kecuali di China Raya

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa