post image
KOMENTAR
Banyak cara yang dilakukan pemerintah agar para buruh tidak melakukan aksi unjukrasa pada peringatan hari buruh nasional (May Day) yang berlangsung di Sumatera Utara, Jumat (1/4/2015).

Seperti yang dilakukan Pemerintah Kabupaten Deli Serdang yang membawa koordinator buruh untuk pergi liburan ke Prapat.

Sebanyak 129 orang dari 34 DPC serikat buruh di Deli Serdang mengikuti outbond yang dilakukan Pemkab Deli Serdang berlangsung pada Jumat hingga Minggu mendatang.

Kepala Dinas Ketenagakerjaan Pemkab  Deli Serdang J Damanik mengaku, liburan dengan para koordinator buruh itu dilakukan untuk menjalin silaturahmi dan untuk membahas kegiatan May Day pada tahun 2016 mendatang.

"Semua fasilitas pemkab Deli Serdang yang menanggung. Saya tidak tahu berapa anggaran yang dikeluarkan, karena belum adanya pencairan dana," katanya.

Perayaan may day di Deliserdang dua tahun terakhir memang tampak sepi. Jika ditahun- tahun sebelumnya tampak banyak buruh yang melakukan aksi, namun pada saat ini tampak sepi.

Hal ini termasuk dikawasan Industri Tanjung Morawa. Polisi yang ditempatkan dibeberapa titik seperti lapangan Garuda Tanjung Morawa, Kantor Bupati dan DPRD Deliserdang tampak kelihatan lebih santai. [ben]






Komunitas More Parenting Bekerja Sama Dengan Yayasan Pendidikan Dhinukum Zoltan Gelar Seminar Parenting

Sebelumnya

Sahabat Rakyat: Semangat Hijrah Kebersamaan Menggapai Keberhasilan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Komunitas