post image
KOMENTAR
Pemerintah Kota Binjai mencairkan dana insentif bagi guru Madrasah Diniyah Takmiliyah se-kota Binjai, dan diserahkan oleh Asisten II Daniel Reza di Pendopo Umar Baki, Rabu (21/12).

Penyerahan dana insentif dihadiri Ka Kemenag Kota Binjai H Al Ahyu, sedangkan Total guru penerima sebanyak 400 guru.  

Daniel Reza menyampaikan pesan Wali Kota Binjai, bahwa Pemko Binjai sangat memperhatikan peran guru madrasah. Apalagi perkembangan pendidikan Islam tidak terlepas dari kontribusi dari lembaga pendidikan modern.

"Lembaga pendidikan Islam diminta terus membenahi diri agar mampu meningkatkan pendidikan Islam," katanya di hadapan para Guru Madrasah.

"Pendidikan keagamaan merupakan wadah pembinaan masyarakat membekali putra dan putri dengan ilmu agama," tegasnya kembali.

Disebutkan, ada empat faktor mendukung suksesnya pengelolaan madrasah diniyah takmiliyah. Pertama kualitas guru, kedua keberadaan santri,ketiga dukungan wali santri dan masyarakat, dan terakhir sarana dan prasarana.

"Diharapkan pembina madrasah diniyah takmiliyah terus melakukan upaya yang terbaik guna mengembangkan pendidikan," demikian.[rgu]

Rajudin: Kehadiran PPPK Jangan Sampai Menyingkirkan Guru Honor

Sebelumnya

Sekolah Ditutup 14 Hari, Gubernur Edy Rahmayadi: Belajar Dirumah

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Pendidikan