post image
KOMENTAR
Penyelenggaraan turnamen Piala Presiden 2017 menjadi penghargaan dan penghormatan terhadap Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI).

Piala Presiden 2017 merupakan turnamen pra musim liga profesional yang diikuti 20 tim peserta, 18 tim dari ISL (Liga Satu) serta 2 tim dari divisi utama (Liga Dua). Turnamen ini berlangsung di lima kota, Sleman, Bandung, Malang, Madura, dan Bali.

"Turnamen ini menjadi awal momentum pembinaan usia muda dan regenerasi pemain karena dalam regulasinya mewajibkan seluruh peserta untuk memasukkan pemain usia di bawah 23 tahun serta pembatasan pemain asing," kata Kepala Panitia Turnamen Piala Presiden 2017 sekaligus Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi, di Sleman, DI Yogyakarta, Sabtu (4/2).

Edy ikut mendampingi Presiden Joko Widodo saat meresmikan turnamen Piala Presiden 2017 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu sore.

Turnamen ini diharapkan mampu meningkatkan profesionalitas dan martabat seluruh insan sepak bola, menggairahkan sepak bola sebagai industri olahraga yang melibatkan ekonomi nasional menjaring pemain hebat untuk Tim Nasional yang hebat.

"Atas nama PSSI kami sampaikan terimakasih atas kepercayaan Presiden kepada PSSI sebagai penyelenggara turnamen ini," tutup Edy.[rgu/rmol]

Juara Bertahan Liverpool Tersingkir Dari Liga Champion

Sebelumnya

Menang Tipis Dari KKBO Langkat United Jadi Modal PSMS Medan Jelang Laga Perdana Liga 2 Indonesia

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Olahraga