post image
warung bensin yang terbakar di Jalan Letda Sudjono, Gang Padang, Rabu 912/12/2012) malam menjadi tontonan warga. (PARLINDUNGAN)
KOMENTAR
Akibat tak hati-hati saat berada di depan bahan bakar, Fahmi (26) warga Jalan Letda Sudjono, Gang Padang, Medan nyaris kehilangan rumah sekaligus kios, Rabu (12/12/2012) malam.

Pasalnya pemuda yang membuka kios bensin eceran ini nekat mengisi bensin ke botol kemasan sambil merokok. Akibatnya, bara api rokok langsung menyambar ke premium hingga menimbulkan kobaran api.

Beruntung dengan cepat api bisa dijinakkan, sebelum menelan korban. Bahkan korban memastikan dirinya hanya merugi materi Rp 200 ribu, karena yang musnah hanya tempat dagangan botol bensin, dan meja kios.

"Tadi saya mengisi bahan bakar dan saya sedang menghisap rokok. Api rokok menyambar dan langsung terbakar. Warga langsung membantu memadamkan api dan kerugian hanya sekitar Rp200 ribu saja," katanya.

Amatan dilokasi, sebanyak 12 unit mobil pemadam kebakaran sempat dikerahkan ke lokasi untuk mencegah melebarnya amukan si jago merah. [rad]

Berhasil Kumpulkan Dana Rp 30 Juta, Pemkot Palembang Sumbang Untuk Beli APD Tenaga Medis

Sebelumnya

Virus Corona Menjadi Alasan Deretan Pasangan Artis Ini Tunda Pernikahan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Ragam