post image
KOMENTAR
Megan Lynne Young asal Filipina dinobatkan sebagai Miss World 2013, Megan Young terpilih pada malam grand final yang digelar di Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC), Nusa Dua, Sabtu malam (28/9/2013).  

Sementara Indonesia sebagai tuan rumah hanya masuk 10 besar atau semi final di ajang kecantikan dunia ini, yaitu bersama: Ghana, Jamaica, Spain (Spanyol), Indonesia, England (Inggris), Nepal, France (Prancis), Australia, Brazil, Filipina masuk 10 besar.

Indonesia hanya bertahan di putaran 10 besar. Karena, lima besar diraih oleh Miss Prancis (Marine Lorphelin), Miss Filipina (Megan Young), Ghana (Carranzar Naa Okailey Shooter), Brazil (Sancler Frantz Konzen), Spanyol (Elena Ibarbia Jimenez) yang masuk 5 besar dan Miss Gibraltar (Maroua Kharbouch) pilihan pemirsa atau people most choice.

Runner up 2 Ghana (Carranzar Naa Okailey Shooter), Runner 1 Miss Prancis (Marine Lorphelin), dan Miss Filipina (Megan Lynne Young) dinobatkan menjadi Miss World 2013.

"Ini spesial momen yang spesial dalam hidup saya. Saya tidak menyangka," kata Miss Filipina Megan Lynne Young, sambil meneteskan air mata karena terharu tadi malam.

Kemudian seperti dilansir dari Rakyat Merdeka Online, Miss World 2012 asal China Wenxia Yu memasang mahkota kepada Miss World 2013 Megan Lynne Young. [ded]

Instagram Ternyata Punya Dampak Buruk Bagi Kesehatan Mental

Sebelumnya

7 Destinasi Wisata Alam Paling Mengesankan di Bali

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Lifestyle