post image
KOMENTAR
Masyarakat Sergai menemukan Kartu Jaminan Kesehatan Daerah (Jamkesda), Kabupaten Serdang Bedagai yang disertai kartu nama salah seorang caleg dari Partai Amanat Nasional (PAN).

Kartu tersebut beredar di Kecamatan Sei Bamban dengan menyertakan kartu nama caleg PAN atas nama Rudianto Sibarani. Anehnya, Kepala Desa Pon, Sensus Nuari, Kamis (6/2/2014) sore, mengaku kartu Jamkesda tersebut diantar oleh seorang petugas yang tidak dikenalnya.

"Ngga tau namanya siapa yang mengantar kartu Jamkesda yang didalamnya disertai kartu nama caleg tersebut. Hal ini membuat kita terpaksa  mengeluarkan kartu caleg tersebut dari kartu  Jamkesda itu yang akan di berikan ke tiga dusun di Desa Pon, Kecamatan Sei Bamban, Sergai," ujarnya.
           
Ketua Panwas Kabupaten Serdangbedagai, Ifrizal  saat dikonfirmasi membenarkan adanya temuan tersebut. Namun, hingga saat ini pihaknya masih meneliti dan mencermati temuan tersebut.

"Kita sudah mengetahui temuan tersebut dan akan kita panggil Kadis Kesehatan bagai mana cara penyaluran Jamkesda hingga Jamkesda itu bisa sampai ketangan mereka," ucapnya.
 
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sergai Drg. Zaniar sendiri mengatakan, pihaknya tidak mengetahui kartu Jamkesda tersebut terdapat kartu nama caleg tersebut.

"Kita dari sini menyalurkannya ke Puskesmas hingga ke kantor desa dan kita tidak mengetahui adanya kartu Jamkesda terlampir kartu nama caleg dari PAN itu," ucapnya. [rgu]

LPM dan FKM USU Gelar Edukasi Kesahatan dan Pemberian Paket Covid 19

Sebelumnya

Akhyar: Pagi Tadi Satu Orang Meninggal Lagi

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa