post image
KOMENTAR
Setelah berhasil menggapai Puncak Elbrus dan Kilimanjaro, Sabar Gorky, akan melanjutkan misinya untuk seven summit yang sudah direncanakannya, menuju pegunungan Cartenz, dengan ketinggian 4.884 m.

Misi menuju Cartenz ini dimulai hari ini (8/8).

Menuryut Ketua Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Jakarta Barat, Fauzi Umar, Sabar Gorky  merupakan atlet panjat tebing tunadaksa kebanggaan Indonesia. Sabar pun telah meraih sejumlah prestasi gemilang

"Sosok sabar merupakan inspirasi buat kita semua, dengan segala kekurangan nya ia mampu membawa nama harum indonesia serta membuat kita bangga," ungkap Fauzi Umar dalam keterangan beberapa saat lalu (Sabtu, 8/8).

Fauzi Umar berharap pendakian ini akan berlangsung lancar tanpa hambatan dan kesulitan apapun sehingga Sabar dapat melanjutkan misi seven summit-nya.
[rgu/rmol]

Berhasil Kumpulkan Dana Rp 30 Juta, Pemkot Palembang Sumbang Untuk Beli APD Tenaga Medis

Sebelumnya

Virus Corona Menjadi Alasan Deretan Pasangan Artis Ini Tunda Pernikahan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Ragam