post image
KOMENTAR
Taman Hewan Pematang Siantar (THPS) masih menjadi tempat favorit masyarakat untuk merayakan liburan natal tahun 2015. Alhasil, THPS yang terletak di Jalan Kapten MH Sitorus tersebut berubah menjadi lautan manusia pada Sabtu (26/12).

Lokasi THPS yang berdekatan dengan inti kota membuat warga mengaku sangat mudah menjangkaunya. Selain itu alasan ingin mengenalkan satwa kepada anak-anak sebagian besar menjadi alasan utama mereka menjadikan THPS sebagai lokasi tepat untuk mengisi liburan.

"Kolekasi hewannya lumayan banyak, jadi anak-anak jadi senang sembari mengenal satwa," kata salah seorang warga Betty Saragih (33).

Betty merupakan warga Kota Medan yang mudik untuk merayakan Natal bersama keluarga di Pematang Siantar. Bersama dengan anggota keluarga lainnya ia membawa anak-anaknya untuk melihat koleksi satwa di THPS milik swasta tersebut.

Pihak pengelola menyebutkan, tingkat kunjungan warga pada momen liburan Natal 2015 ini memang meningkat drastis. Ribuan tiket masuk terjual hingga sore tadi.

"Peningkatan jumlah kunjungan 4 kali lipat dibanding hari biasa," sebut salah seorang petugas tiketing.

Pihak pengelola memperkirakan tingkat kunjungan ke THPS akan terus meningkat hingga liburan Tahun Baru 2016.[rgu]

LPM dan FKM USU Gelar Edukasi Kesahatan dan Pemberian Paket Covid 19

Sebelumnya

Akhyar: Pagi Tadi Satu Orang Meninggal Lagi

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel