post image
KOMENTAR
Kebakaran hebat melanda dua kediaman semi permanen di Jalan Bambu Runcing, Lingkungan II, Kelurahan Pekan Tanjung Pura, Kabupaten Langkat.

Dalam insiden tersebut, seorang balita bernama Fatia (3) meninggal dunia akibat luka bakar. Dan kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah, Senin (11/7) sore.

Informasi dihimpun, dua kediaman yang terbakar milik ibu Kamaliah alias Ici dan bapak Khairil Anwar alias Iril, yang berdempetan.

Awalnya, Kamaliah alias Ici melaksanakan sholat Ashar di ruang tamu. Dia tidak sendiri dikediaman semi permanen itu.

Ici, saat itu bersama cucunya Fatia, yang tengah bermain dalam kamar. Ternyata Fatia, dalam kamar tengah bermain korek api. Sehingga, tanpa disadari balita ini menghidupkan korek dan membakar kamar. Hal ini disadari Ici, sesaat melaksanakan sholat.

Melihat api sudah berkobar, korban berlari meminta tolong kepada warga sekitar. Sayang, api dengan cepat menyambar seisi rumah dan menjalar ke rumah Khairil, yang memang terbuat dari papan.

Meski warga telah berusaha semaksimal mungkin memadamkan api, Api terus berkobar menjilati rumah.

Hanya beberapa barang yang dapat diselamatkan, Bahkan cucu korban sempat dijilati api sebelum warga berhasil mengeluarkan balita Malang itu.

Beberapa menit berlalu, petugas kepolisian dan pemadam turun ke lokasi guna memberi bantuan. Setelah sekitar satu jam akhirnya api dapat dipadamkan.

anggota kepolisian dibantu warga coba memberikan pertolongan kepada Fatia, dengan membawa ke rumah sakit Tanjung Pura.

Sayang, nyawa balita ini tak tertolong lagi, Usai kebakaran, petugas langsung memasang police line dilokasi kejadian.

Kapolres Langkat AKBP Mulya Hakim Solichin melalui Kapolsek Tanjung Pura AKP Parno Adrianto mengakui, pihaknya masih melakukan penyelidikan. Untuk korban sendiri sudah dilarikan ke rumah sakit umum Tanjung Pura.

"Korban tewas akibat kebakaran sudah dilarikan ke rumah sakit. Kita masih melakukan penyelidikan terkait kebakaran ini," tegasnya.[rgu]

LPM dan FKM USU Gelar Edukasi Kesahatan dan Pemberian Paket Covid 19

Sebelumnya

Akhyar: Pagi Tadi Satu Orang Meninggal Lagi

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa