post image
KOMENTAR
Walikota Binjai HM Idaham, beserta para SKPD, berkunjung ke Pos Polisi satuan lalu lintas (Pos Lantas) bundaran tugu Pahlawan Binjai, Senin (19/12).

Kedatangan walikota Binjai  ke pos Lantas bundaran tugu pahlawan Binjai bukan tanpa alasan, dirinya beserta rombongan melihat dan meninjau Traffic Light yang baru saja di bangun di bundaran Tugu Pahlawan Binjai.

"Yang pasti kedatangan kita Kesini ingin melihat Traffic light yang sudah kita pasang dan sudah beroperasi, serta sudah kita lakukan uji coba," ucapnya.

"Akses jalan Kita memang membutuhkan pelebaran, sehingga kita perlu lakukan rekayasa untuk pelebaran. Makanya kita hitung dulu beban yang melintasi dan kita pelajari," sambungnya.

Lebih lanjut di katakan Idaham, untuk jalan di dekat bundaran tugu pahlawan Binjai, tepatnya di jalan Soekarno Hatta, rencananya akan di perlebar lagi.

"Kedepannya akan kita perlebar satu meter. Kita akan coba temui sang pemilik tanah untuk membicarakan hal tersebut, dan yang pasti akan kita ganti rugi," pungkasnya.

Idaham juga menambahkan, kedepannya pada tahun 2017, akan di bangun lagi beberapa Halte dan gratis untuk ongkos bisnya, dimana jarak antara halte ke halte lainnya sekitar 1,5 km.

"Semua itu kita lakukan karena perkembangan kota Binjai yang semakin pesat, dan dalam hal ini pihak kami sedang membuat kajian. InsyaAllah pada bulan April 2017 sudah ada Empat bus untuk dua Halte.[rgu]

LPM dan FKM USU Gelar Edukasi Kesahatan dan Pemberian Paket Covid 19

Sebelumnya

Akhyar: Pagi Tadi Satu Orang Meninggal Lagi

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa